TENTANG AL-FAHMU

Al-Fahmu adalah sebuah buku yang membahas tentang ilmu Nahwu dengan cepat, mudah dan sistematis dengan menggunakan metode pemahaman, logika dan perbandingan

Buku ini terdiri dari 3 Pembahasan besar. Diantaranya :

Pertama : Kaidah Bahasa Arab. Dengan metode Al-Fahmu ini, belajar ilmu nahwu tanpa menghafal kaidah melainkan memahami materi dengan cara membandingkan dan menggunakan logika dasar.

Kedua : Cara mengi’rob. Di buku ini dijelaskan rumusan dan tata cara mengi’rob dengan mudah tanpa dihafalkan.

Ketiga : Rumusan dasar baca kitab versi tradisional. Ini bertujuan untuk melestarikan dan memudahkan para santri untuk memaknai kitab versi tradisional.

Adapun buku Al-Fahmu 2 merupakan Pembahasan Lanjutan dari buku Al-Fahmu 1 dengan adanya tambahan beberapa bab baru tentang nahwu.

Saat ini ribuan buku Al-fahmu sudah tersebar di beberapa lembaga diantaranya dengan diadakan pelatihan singkat selama 6 Jam

Berikut Dokumentasi Pelatihan ke-1 sampai ke-70

Semoga Buku Al-Fahmu ini bermanfaat bagi para pelajar nahwu tingkat dasar dan menjadi pahala yang tak terputus bagi penulisnya. Amin…